Cari Blog Ini

Powered By Blogger

Jumat, 29 Maret 2013

"Sekilas Tentang Diazepam"


Diazepam adalah obat golongan Benzodiazepine yang telah dikenal oleh masyarakat sebagai obat penenang paling populer di dunia. Diazepam digunakan di dunia kedokteran sebagai obat anti cemas dan merupakan benzodiazepin. Diazepam ditemukan pertama kali di tahun 1957 oleh Leo Sternbach. Sebagai obat anti cemas, diazepam dapat mengatasi gangguan kecemasan dalam jangka pendek, mengatasi beberapa jenis kejang otot, insomnia, dan kondisi lain yang telah ditentukan oleh dokter.  Diazepam merupakan obat yang termasuk dalam golongan psikotropika, sehingga pembelian obat ini harus berdasarkan resep dokter.
 
http://www.erowid.org/archive/rhodium/chemistry/pictures/diazepam.gif
Terdapat beberapa merek dagang dari diazepam, diantaranya yaitu Stesolid®, Valium®, Validex®, Valisanbe®, dan lain-lain. Diazepam harus diberikan pada orang yang membutuhkan obat diazepam dan harus sesuai dengan resep dokter, karena diazepam dapat mengakibatkan ketergantungan. Diazepam memiliki beberapa efek samping umum, diantaranya adalah pusing, mual, konstipasi, dan mengantuk. Diazepam juga memiliki kontra indikasi jika digunakan pada ibu hamil dan menyusui, bayi dengan umur di bawah 6 bulan, penderita hipersensitif, dan lain-lain. Diazepam disimpan di tempat yang terlindungi oleh cahaya dengan suhu 25 - 30°C. Untuk membeli diazepam, anda bisa membelinya melalui online pharmacy yang terpercaya dan harus dengan resep dokter.

Jumat, 22 Maret 2013

"Tips Memilih Foundation Sesuai Jenis Kulitmu"

Untuk Kulit Kering:
Foundation yang cocok dengan jenis kulit kering adalah foundation yang cair (liquid foundation). Sebelum memakai foundation, disarankan memakai pelembab terlebih dahulu agar foundation mudah diratakan dan mudah menempel pada kulit wajah. Tidak perlu memakai bedak, karena akan menyerap foundation dan malah membuat kulit wajah lebih kering.

Untuk Kulit Bermasalah:
Kulit bermasalah karena jerawat lebih baik menggunakan foundation berbentuk krim. Dengan foundation berbentuk krim akan lebih mudah menutupi area wajah yang bermasalah karena jerawat. Foundation krim lebih kental sehingga bisa membuat jangkauan perataan warna lebih luas.

http://0.tqn.com/d/multiculturalbeauty/1/0/V/6/-/-/foundations.jpg
Untuk Kulit Berminyak:
Kulit berminyak lebih baik menggunakan dual-finish powder yaitu bedak yang mengandung foundation sehingga dapat membuat wajah menjadi tidak terlalu berminyak. Agar merata warnanya gunakan sponge lembab atau bisa juga dipakai langsung.

Untuk Kulit Halus dan Normal:
Untuk jenis kulit halus dan normal pilih pelembab yang mengandung tinted moisturizer atau foundation. Digunakan secara tipis dan merata sehingga wajah tampak lebih alami.

Agar foundation bisa menempel lama di kulit wajah, sebelum wajah diberi foundation, gunakan tisu yang basah kemudian ditepuk-tepuk dimuka maka foundation menjadi lebih menempel lama di kulit wajah.

"Apa itu Lasik??"

Pada jaman dulu orang yang mempunyai penglihatan kabur atau tidak jelas, baik itu rabun jauh (miopi), rabun dekat (hipermetropia), dan silinder (astigmatism) harus menggunakan alat bantu penglihatan berupa kacamata atau lensa kontak. Ketika rabun jauh memiliki tingkat minus semakin tinggi, maka lensa kacamata yang dipakai juga semakin tebal. Tentunya ini kadang menyulitkan dan mengganggu penggunanya. Namun semua kesusahan tersebut dapat diatasi dengan sebuah prosedur operasi yaitu operasi Lasik. Setelah anda melakukan operasi Lasik, maka anda tidak membutuhkan bantuan kacamata atau lensa kontak untuk dapat melihat dengan jelas. 

http://www.sflorg.com/sciencenews/images/imscn050306_03_01.jpg

Lasik (Laser-Assisted In Situ Keratomileusis) yaitu prosedur untuk memperbaiki penglihatan yang kabur atau rusak dengan menggunakan sinar laser. Lasik merupakan operasi mengubah bentuk kornea mata secara permanen untuk meningkatkan kualitas penglihatan dan mengurangi ketergantungan orang pada penggunaan kacamata atau lensa kontak. Prosedur operasi Lasik mudah dan tidak memerlukan rawat inap untuk pasien karena hanya membutuhkan waktu sekitar 10 sampai 15 menit saja. Operasi Lasik juga tidak memerlukan perban ataupun jahitan dan tidak menimbulkan rasa nyeri yang sangat. Kemungkinan operasi Lasik berhasil yaitu sekitar 90%.

Operasi Lasik memang memiliki tingkat keberhasilan yang tinggi tetapi operasi Lasik juga menyimpan resiko tersendiri. Kornea mata yang telah dioperasi Lasik tidak bisa dikembalikan seperti semula. Hasil operasi Lasik yang didapatkan oleh masing-masing pasien bisa berbeda-beda. Terdapat kemungkinan risiko setelah operasi Lasik penglihatan bisa menjadi lebih buruk, contohnya jika pada malam hari penglihatan lebih sensitif terhadap cahaya (silau) dan terdapat lingkaran-lingkaran cahaya. Operasi Lasik juga berpotensi menimbulkan gejala mata kering sehingga pasien harus sering-sering menggunakan obat tetes mata. Jika akan memutuskan untuk melakukan operasi Lasik sebaiknya operasi Lasik ini dilakukan oleh dokter dan tempat operasi yang sudah dikenal memiliki reputasi yang bagus di bidang operasi Lasik karena jika tidak berhati-hati yang ada bukannya penglihatan menjadi lebih baik tetapi penglihatan malah lebih buruk dari sebelumnya.

Sabtu, 16 Maret 2013

"Sekilas Mengenai Serum Vitamin C"



Pastinya semua orang mengetahui tentang vitamin C, vitamin C merupakan nutrisi penting bagi manusia. Vitamin C merupakan vitamin yang mudah larut di dalam air dan mampu membantu melawan berbagai penyakit, misalnya: flu dan demam. Selain buah jeruk atau lemon tedapat berbagai sumber vitamin C lainnya yaitu brokoli, tomat, semangka , pepaya, kiwi, stroberi, paprika merah, kembang kol, dan masih banyak lagi lainnya. Seiring perkembangan teknologi, kini vitamin C selain baik untuk kesehatan juga bermanfaat untuk kecantikan dan kesehatan kulit. Vitamin C yang biasanya digunakan dalam produk perawatan kulit berupa L-ascorbic acid, ascorbyl palmitate, magnesium ascorbyl phosphate, dan tetrahexyldecyl ascorbate. 

http://natur-krasota.ru/images/ONaturMaslah/Efir-zdorovie.jpg
Penggunaan vitamin C pada kulit secara umum terbagi menjadi dua yaitu, vitamin C untuk pembentukan kolagen yang bermanfaat untuk elastisitas kulit dan vitamin C sebagai anti oksidan sehingga mengurangi efek buruk dari radikal bebas. Penggunaan vitamin C yang tepat dosis dan tepat sasaran akan membuat kulit menjadi lebih sehat dan kerutan pada kulit menjadi berkurang.

Vitamin C untuk kesehatan dan kecantikan kulit dapat dikomsumsi dalam bentuk tablet, kapsul, dan juga serum. Serum merupakan bahan cair yang sebagian besar mengandung asam amino, air dan emulsi dan ditambah bahan-bahan lain seperti vitamin C dan vitamin E sehingga dapat mudah meresap di dalam kulit. Botol kemasan serum vitamin c biasanya berwarna kecoklatan agar serum tidak mudah teroksidasi. Serum vitamin C bagus untuk kesehatan kulit asal dosis pemakaian sesuai dengan anjuran dokter dan berhati-hatilah dalam memilih produk serum vitamin C.